visit on my page

Wednesday, April 10, 2019

Indahnya Taman Bunga Celosia di Bandungan Semarang


Waktunya tamasya... sepertinya hari hari akhir ini lagi hits tempat tamasya alam dengan suasana bunga bunga. Instagramable kalo orang-orang milenial bilang. Untuk poto-poto pastinya. Saya sendiri tidak belum pada taraf menikmati instagramable itu. Akun instagram saja tidak punya. Padahal istri sudah ngoyak-ngoyak untuk pelihara akun istagram, tapi emang dasar udik ya facebook saja sudah lebih dari cukup.


Kali ini saya tidak akan bercerita panjang kali lebar. Lebih kepada pamer poto sepertinya. Jalan-jalan kali ini pun bukan mutlak saya atau istri atau anak2 yang memprakarsai. Adalah uti nya anak2 yang sedang bertandang ke semarang dan ada itenerary berkunjung ke taman bunga. Celosia namanya.


Letaknya ada didataran tinggi arah Bandungan. Memang taman bunga akan tumbuh sangat asri pada ketinggian tertentu dengan suhu udara yang rendah. Dari pasar Bandungan masih ke arah barat beberapa km. kalau anda pernah dengar atau bahkan berkunjung ke Gedong Songo pasti anda akan mudah mendapatkan Taman bunga Celosia ini. Letaknya hanya beberapa km sebelum Gedong Songo. Letaknya tepat beberapa ratus meter setelah pertigaan SPBU arah Gedong Songo tersebut.


Ada 2 tempat bagian kanan dan kiri jalan yang lumayan menanjak. Tempatnya ramai sekali apalagi saat hari libur. Memang sangat instragamable sekali rasanya tempat ini. Asri, teduh dan ceria. Anak-anak pasti akan sangat suka bermain-main disini. Bunganya memang warna warni ditambah lagi ada bangunan unik-unik dan lucu-lucu. Pasti anda akan kebingungan memilih tempat untuk background anda berfoto.


Sayang sekali saya hanya berkesempatan mengeksplore pada satu bagian saja. Seberang nya yang justru tempat area bermain tidak kami cicipi. Mungkin lain kali bisa mampir untuk mengeksplore setiap sisi sisinya. Jika anda sedang mencari tempat yang mengasyikkan dan bikin fun, ini tempat yang patut untuk anda datangi. Sediakan storage hp yang banyak untuk tempat menyimpan file foto-foto anda. Mohon maaf ya jika banyak foto yang saya lampirkan disini. Semoga membuat anda kepingin dan akhirnya datang sendiri untuk menikmati.


Regards,

waw















No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

whats in your mind?