visit on my page

Thursday, August 22, 2013

Garuda Delay, Silakan Komplain Ke Service Center Bandara


Ini memang pengalaman pertama saya. Menyambung cerita saya sebelumnya tentang “delay-nya Garuda Indinesia”, saya akan sedikit sharing mengenai “apa yang harus kita lakukan jika flight kita dengan Garuda Indonesia mengalami keterlambatan”. Anda tidak perlu panik apalagi stress hingga menjedotkan kepala anda ke tembok jika penerbangan anda mengalami delay hingga urusan anda jadi terbengkalai. Pasalnya, maskapai penerbangan pemerintah itu pasti akan ‘bertanggungjawab atas kesalahannya’. Seperti kasus saya kemarin, saya terpaksa harus kehilangan penerbangan selanjutnya karena flight GA saya delay hingga 2 jam. Namun, Garuda Indonesia menggantinya dengan penerbangan baru ditambah voucher di loungue eks. Bagi anda yang masih awam, silakan simak uraian dari saya berikut.

Jika pesawat Garuda anda mengalami keterlambatan hingga 1 jam lebih, padahal anda punya penerbangan selanjutnya dengan maskapai lain (dan tidak terkejar), anda bisa langsung menyambangi customer service atau Help desk Garuda indonesia di bandara tersebut. Tanya saja dengan petugas atau satpam di sekitar. Jika anda berada di bandara soekarno hatta, silakan naik ke lantai 2 terminal 2F, ruangan tersebut berada di sekitar tiketing. Temui petugas di ruangan tersebut dan utarakan maksut kedatangan anda dengan tak lupa membawa tiket garuda yang  mengalami delay dan tiket penerbangan lanjutan yang tidak terkejar.

Silakan sedikit meninggikan intonasi suara anda jika petugas terlihat acuh atau menghindar. Anda berhak untuk mendapat ganti penerbangan lanjutan jika penerbangan lanjutan anda sebelumnya tidak terkejar. Anda berhak mendapatkan penginapan jika penggantian penerbangan lanjutan anda adalah besok harinya. Anda berhak mendapat akomodasi perjalanan (dengan taksi) jika penggantian penerbangan anda tidak sesuai dengan tiket lanjutan anda sebelumnya. Anda berhak mendapat kompensasi (biasanya 350 ribu) jika pesawat anda mengalami delay atau penerbangan anda diundur lebih dari 1 jam.

Garuda Indonesia pasti akan mengganti segala kerugian yang dialami konsumen jika penerbangan mengalami keterlambatan. Namun jangan tunda klaim anda hingga berjam-jam. Pasalnya semakin lama anda menunda klaim anda, maka proses akan semakin susah dan panjang. Semoga berguna...
Advertisement
Regards,


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

whats in your mind?